Bedah Buku "Pencegahan dan Serba-serbi Penyakit Degeneratif", Syafi'i: Sudah Tepat Digelar di Bulan Ramadhan | PKS Daerah Istimewa Yogyakarta

Bedah Buku "Pencegahan dan Serba-serbi Penyakit Degeneratif", Syafi'i: Sudah Tepat Digelar di Bulan Ramadhan

Bagikan:

Bulan Ramadhan adalah bulan Al-Qur'an, dan di dalamnya ayat pertamanya berbunyi iqro, bacalah



Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyandang peringkat pertama minat baca di Indonesia, dan Kota Yogyakarta sendiri berada di peringkat pertama di antara daerah lain  di DIY. Dengan kondisi tersebut bukan artinya salah satu tugas Dinas Perpustakaan Dan Arsip Daerah yaitu Meningkatkan Budaya Baca tidak diperlukan lagi.

Bertempat di Balai RW 08 Suronatan, Ngampilan, Kota Yogyakarta Dinas Perpustakaan Dan Arsip Daerah DIY menggelar bedah buku "Pencegahan dan Serba-serbi Penyakit Degeneratif" karya Dr. dr. Kusbaryanto, MKes, FISCH, FISCM, SpKKLP pada hari Selasa 19 Maret 2024.

Muhammad Syafi'i, S.Psi, anggota DPRD Provinsi DIY dari Fraksi PKS yang hadir sebagai salah satu narasumber acara bedah buku tersebut menyampaikan bahwa di bulan Ramadhan dan menyelenggarakan acara bedah buku merupakan satu pilihan yang tepat. "Bulan Ramadhan adalah bulan Al-Qur'an, dan di dalamnya ayat pertamanya berbunyi iqro, bacalah," ujarnya di hadapan peserta yang merupakan warga setempat.


Muhammad Syafi'i berharap dengan adanya acara bedah buku ini dapat semakin meningkatkan kebutuhan masyarakat terhadap bacaan untuk menambah ilmu dan wawasan. "Acara ini merupakan aspirasi dari masyarakat yang disalurkan lewat kami, dan kami mengucapkan terima kasih kepada Dinas Perpustakaan Dan Arsip Daerah karena sudah memenuhi permintaan tersebut," ungkap sosok yang juga sedang mengemban amanah sebagai Ketua Bidang Humas DPW PKS DIY ini.

"Lalu kenapa tema kesehatan yang diangkat? Karena tema tersebut masuk, kena, relevan untuk semua kalangan," terang Syafi'i mengenai tema bedah buku kali ini.

Penulis buku yang dibedah "Pencegahan dan Serba-serbi Penyakit Degeneratif", dr. Kusbaryanto yang juga dihadirkan sebagai narasumber menyampaikan satu hal penting dan mendasar di awal yang harus dikoreksi terkait kesehatan. "Banyak yang takut cek kesehatan karena takut tahu apa penyakitnya," ujarnya yang langsung di-amin-i oleh hampir seluruh peserta yang hadir. "Itu harus dikoreksi, karena semakin dini diketahui penyakit yang ada pada diri kita semakin mudah penyakitnya tertangani dengan optimal," pungkasnya.




 

KOMENTAR

Nama

artikel bantul berita Berita Foto FPKS DIY gunungkidul Infografis Kota Jogja kulonprogo kutipan berita nasional seputar diy sleman
false
ltr
item
PKS Daerah Istimewa Yogyakarta: Bedah Buku "Pencegahan dan Serba-serbi Penyakit Degeneratif", Syafi'i: Sudah Tepat Digelar di Bulan Ramadhan
Bedah Buku "Pencegahan dan Serba-serbi Penyakit Degeneratif", Syafi'i: Sudah Tepat Digelar di Bulan Ramadhan
Bulan Ramadhan adalah bulan Al-Qur'an, dan di dalamnya ayat pertamanya berbunyi iqro, bacalah
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhCAuz48_6XTP0q6JDIOo_SLS5qb5ItbrFq6UCC74wfJwI4Kzvon_L5jpwqFHlhSb3mXN0YgXaWD3WbusPC4oeFdWNU7bduGH18sKkUoeKaoo2a0vNOvr-onwOvrBq_JkGiC2R7BspsK9JC9l2MTiXrdIR9NTghF2Ym7Rhlr7nCIoJvm_TFk1heq7x3e64/s320/Bedah%20Buku.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhCAuz48_6XTP0q6JDIOo_SLS5qb5ItbrFq6UCC74wfJwI4Kzvon_L5jpwqFHlhSb3mXN0YgXaWD3WbusPC4oeFdWNU7bduGH18sKkUoeKaoo2a0vNOvr-onwOvrBq_JkGiC2R7BspsK9JC9l2MTiXrdIR9NTghF2Ym7Rhlr7nCIoJvm_TFk1heq7x3e64/s72-c/Bedah%20Buku.png
PKS Daerah Istimewa Yogyakarta
http://jogja.pks.id/2024/03/bedah-buku-pencegahan-dan-serba-serbi-penyakit-degeneratif-syafii-sudah-tepat-digelar-di-bulan-ramadhan.html
http://jogja.pks.id/
http://jogja.pks.id/
http://jogja.pks.id/2024/03/bedah-buku-pencegahan-dan-serba-serbi-penyakit-degeneratif-syafii-sudah-tepat-digelar-di-bulan-ramadhan.html
true
2917298055194715103
UTF-8
Artikel tidak ditemukan LIHAT SEMUA Selengkapnya Balas Batalkan Hapus Oleh Beranda HALAMAN ARTIKEL Lihat Semua BACA JUGA LABEL ARSIP SEARCH SEMUA ARTIKEL Tidak ditemukan artikel sesuai permintaan anda Back Home Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus Sepember Oktober November Desember sekarang 1 menit yang lalu $$1$$ minutes ago 1 hari yang lalu $$1$$ hours ago kemarin $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago lebih dari 5 minggu yang lalu Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy